oleh

Duta Karantina Jadi Bahasan Paling Ramai di Media Sosial

Polemik pelanggaran karantina yang dilakukan selebgram Rachel Vennya belum juga usai. Wanita kelahiran 1995 itu kini diisukan akan menjadi duta karantina, usai terkonfirmasi kabur dari Wisma Atlet dibantu oknum TNI berinisial FS.

Juru bicara vaksinasi COVID-19 Kementerian Kesehatan RI dr Siti Nadia Tarmizi menduga keinginan menjadi duta karantina adalah inisiatif Rachel Vennya sendiri. Meski begitu, dipastikan pemerintah tidak ada niatan untuk menjadikan Rachel Vennya sebagai duta karantina.

“Sampai saat ini masalah-nya sedang ditelusuri oleh Satgas karantina, ini mungkin Rachel sendiri yang kemudian berinisiatif ya,” tutur dr Nadia kepada detikcom Sabtu (16/10/2021).

“Mungkin sebagai duta, mungkin inisiatif dari yang bersangkutan sendiri, mungkin ya,” sambung dia.

Apa sih bahayanya kabur karantina?

Pakar epidemiologi Universitas Griffith Australia Dicky Budiman menjelaskan, meski hanya satu orang yang melanggar protokol tersebut, efeknya bisa meluas bahkan hingga ke banyak wilayah Indonesia. Terlebih di tengah kekhawatiran varian baru Corona muncul.

Ia mencontohkan awal mula kasus COVID-19 muncul, kasus tersebut berawal dari patient zero, atau orang yang pertama kali terinfeksi. Dari satu kasus, dampaknya bisa sampai ke seluruh dunia, hingga menjadi pandemi COVID-19.

“Ini satu hal yang sangat memprihatinkan, harapannya aparat pemerintah siapapun menjadi palang pintu penerapan dari UU Kekarantinaan ini,” jelas Dicky, saat dihubungi terpisah.

“Karena dampaknya ingat, satu orang pun yang lolos akan bisa merusak situasi satu negara, jadi untuk dipahami pandemi ini dimulai dengan adanya zero cases atau satu orang yang dari negara-negara itu menjadi sumber, sehingga situasinya menjadi buruk di negara itu,” pungkas dia, menanggapi hebohnya kasus Rachel Vennya.

Deddy Corbuzier Sindir Keras

Artis Deddy Corbuzier diduga turut menyoroti kasus Rachel Vennya yang kabur dari Wisma Atlet saat menjalani karantina. Lewat postingan di Instagram, bapak satu anak ini memberikan sindiran yang menohok.

“Kalau abis ini ada duta karantina. Gue pindah warga negara,” kata Deddy Corbuzier pada Jumat (15/10/2021).

“Canda karantina,” sambungnya di bagian caption.

Tidak menunggu lama, unggahan Deddy Corbuzier ini langsung banjir komentar. Banyak aku bercentang biru yang mengirimkan emoji tertawa menangis.

Sedangkan para netizen juga menyinggung julukan Rachel Vennya yang dibilang si paling berhak bahagia.

“Yang penting semua berhak bahagia katanya,” ujar @sylargaming di kolom komentar.

“Buna Berhak bahagia,” timpal @duniavadly.

“Heeyy om!!!! Anda harus ingat.!!!!! DIA BERHAK BAHAGIA !!!!!! Canda bahagia,” imbuh @kumoro13.

“Kalo sudah om Deddy speak up berarti sudah tidak baik-baik saja,” tambah @ananda_bahri12.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *