oleh

Biodata, Profil dan Fakta Aktris FTV Valerie Tifanka

Valerie Tifanka Hanafi, aktris yang memiliki wajah keturunan Arab, dan memiliki lesung pipi yang khas ini lahir di Jakarta, 14 Februari 1997. Memulai debut di Heart Beat (2015), dan mulai dikenal lewat sinetron berjudul Diam Diam Suka dan High School Love Story. Biasa disapa Vale atau Valerie atau juga Fanka punya hobi nge-gym untuk jenis olahraga body building.

Biodata Terlengkap Valerie Tifanka – siapa pacar atau kekasih Valerie Tifanka? Berapa usia (Tanggal Lahir) Valerie Tifanka? Apa agama Valerie Tifanka? Bagaimana masa kecil Valerie Tifanka? Bagaimana perjalanan karier Valerie Tifanka di dunia entertaiment? Valerie Tifanka kuliah atau sekolah dimana? Itulah beberapa pertanyaan seputar kehidupan pribadi aktris cantik Valerie Tifanka.

Untuk menjawab pertanyaan di atas, berikut adalah Biodata terlengkap Valerie Tifanka:

Masa Kecil Dan Usia Valerie Tifanka:

Valerie Tifanka lahir di Jakarta pada tanggal 14 Februari 1997. Itu artinya usia Valerie Tifanka sekarang adalah: 21 tahun (2018).  Valerie Tifanka  berdarah Suriah dan Pemalang (Indonesia). Bagaimana masa kecil Valerie Tifanka? Semasa kecil Valerie Tifanka sudah bergelut dengan dunia model. Tepatnya kelas 1 Sekolah Dasar, Valerie Tifanka sudah terlibat dalam dunia model. Diakuinya semasa kecil itu ia termasuk anak yang pemalu.

Perhalan tapi pasti, Valerie Tifanka mulai serius menggeluti dunia model. Tepatnya pada saat SMP ia mulai memantapkan dirinya di dunia model dan ikut berbagai kegiatan yang berhubungan dengan dunia model. Perlahan ia mulai terjun ke dunia akting dengan mengikuti berbagai audisi dan casting. Siapa sangka dari pengakuannya yang hanya mengikuti casting karena iseng saja, ia akhirnya mendapatkan peran.

Agama Valerie Tifanka:

Agama Valerie Tifanka adalah: Islam

Gambar Dan Foto Valerie Tifanka:

Perjalanan Karier Valerie Tifanka:

Seperti disebutkan di atas, karier Valerie Tifanka dimulai dengan menjadi model. Lalu kemudian secara tidak terduga lolos casting dan mendapatkan peran di sejumlah FTV. Berikut adalah beberapa Film, Sinetron, dan FTV yang berhasil dibintanginya.

Ditahun 2015, Valerie Tifanka berhasil membintangi film Heart Beat, 2016 berperan di Garuda: I Leave My Heart In Lebanon dan di tahun 2018, Valerie Tifanka kembali mendapatkan peran di film Mata Dewa dan Sesat.

Di sinteron, Valerie Tifanka mendapatkan peran di: Diam-diam Suka (2014), High School Love Story (2015) dan Masa Muda (2017). Dan beberapa FTV yang berhasil dibintanginya adalah: Kebaya Untuk Katrina (2016), Berburu Cinta Anak Jenderal (2015), Pembakot Idola Bokap (2017), dan Meet Me After Jerawat Hilang (2018).

Pendidikan Valerie Tifanka:

Valerie Tifanka tercatat berkuliah di Kampus Gading Serpong mengambil jurusan Event Management.

Akun Instagram Valerie Tifanka:

@Valtifanka

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *